Rabu, 14 November 2012

RENUNGAN TAHUN BARU HIJRIYAH

Waktu terus berputar, hari berganti hari, bulan demi bulan menjelang,  tahun demi tahun pun berlalu, seiring pergantian siang menjadi malam begitu juga seterusnya. Putaran dinamis waktu membawa kita kembali memasuki bulan Muharram, pertanda tahun baru Hijriyah datang.
Ya Allah Ya Rahman Ya Rahim, di awal tahun baru hijriyah 1 Muharram 1434 H ini hamba memohonHidayah-MU, bertekad untuk bisa kembali kepada jalan yang Engkau Rahmati dan Engkau Ridhoi.

Hanyalah kepada engkau tempat kembali, tempat hamba memohon pertolongan, kekuatan maupun ampunan. Semoga ditahun yang baru ini hamba bisa menjadi pribadi yang baru juga, pribadi yang lebih baik dari sebelumnya. Ijinkanlah hamba menjadi bagian dari hamba-Mu yang beruntung.. Amin amin.. Ya Rabbal Alamin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar